Wednesday, July 18, 2018

Tips Mengatasi Nafsu Makan Berkurang Pada Ayam Aduan

Sabung Ayam Online - Sekarang kami akan membahas tips mengatasi nafsu makan berkurang pada ayam aduan anda. Sering sekali ayam aduan yang memiliki nafsu makan yang kurang baik dan berakibat pada pertumbuhan ayam aduan. Jika nafsu makan ayam berkurang maka pertumbuhan ayam akan lebih lama dan bila tidak langsung diatasi akan berdampak lebih buruk. Contohnya saja kondisi tubuh ayam aduan akan turun berat dan akan mudah terserang penyakit. Setelah terserang penyakit maka ayam membutuhkan biaya tambahan untuk berobat atau mungkin saja mati.
Gejala nafsu makan ayam aduan berkurang bisa ditandai dengan sayap melemah, hidung berair, dan bulu kusut. Hal lain yang dapat mempengaruhi nafsu makan ayam adalah suhu udara yang terlalu tinggi atau terlalu rendah, perpindahan tempat, dan cuaca yang ekstrim.
Kami akan membahas beberapa tips agar nafsu makan ayam aduan bertambah, sebagai berikut :
1. Berikan bumbu dapur, seperti cabai, bawang putih, bawang merah, jahe, atau kunyit. Caranya adalah siapkan bawang putih, bawang merah, dan jahe di iris halus atau diparut. Campurkan dengan pakan setiap pagi untuk ayam aduan.
2. Menggunakan temulawak dan kencur. Temulawak dan kencur adalah tumbuhan yang dapat menambah nafsu makan. Kencur kaya akan minyak atsiri yang dapat membuat pencernaan lebih lancar dan berimbas pada nafsu makan yang baik.
3. Menggunakan minyak ikan. Minyak ikan terbukti berkhasiat untuk meningkatkan pola makan ayam aduan, karena minyak ikan mengandung protein dan vitamin yang bagus untuk ayam aduan.
4. Pemberian obat cacing bisa menjadi salah satu hal yang penting. Bisa saja ayam aduan sakit karena cacingan, untuk mengatasi cacingan tersebut bisa berikan obat cacing ke ayam aduan secara rutin setiap dua atau tiga bulan sekali.
5. Mempuasakan ayam dalam beberapa hari, ayam aduan hanya diberi minum air putih saja. Setelah dua atau tiga hari, maka nafsu makan ayam aduan akan meningkat. Pemberian pakan jangan terlalu banyak karena bisa menurunkan nafsu makan lagi.
6. Menggunakan terasi. Terasi merupakan sumber protein yang tinggi, karena di dalam terasi terdapat udang rebon yang baik untuk ayam aduan. Caranya dengan memberikan sedikit saja terasi pada ayam aduan seminggu sekali saja.
7. Yang terakhir, sebaiknya ayam aduan diberi tambahan makanan yang bervariasi. Contohnya tambahan makanan untuk menambah nafsu makan ayam adalah singkong dan ubi. Bisa juga menambahkan sayuran seperti daun pepaya, bayam, kangkung, dan daun singkong. Selain bisa menghemat biaya pakan, ubi ubian dan sayuran memiliki berbagai kadar nutrisi yang baik sehingga berdampak baik untuk ayam aduan.
Demikian tips dari kami untuk mengatasi kurangnya nafsu makan pada ayam aduan kesayangan anda. ðŸ™‚